Hasil Drawing LIGA CHAMPIONS EROPA 2021/2022
Pengundian penyisihan group Liga Champion Eropa musim ini menghadirkan drama yang akan berkembang pada pelaksaan pertandingan besok, bebrapa group di huni 2 sampai 3 tim yang berpotensi menjuarai UCL musim ini, mengingat materi dan sejarah klub yang ada di group tersebut.
seperti di group A yang di huni Manchester City(Inggris) dan
Paris Saint Germain(Perancis), dari materi sudah tidak bisa di ragukan lagi
aakan terjadi duel sengit ketika bertemu, meskipun sama-sama belum pernah
menjuarai ajang ini, namun ambisi dan materi sangat memungkinkan untuk tahun
ini.
Group B menjadi group neraka karena ke empat tim merupakan
favorit juara dengan nama besar sesuai sejarah yan gmencatat, group yang
terdiri dari Atletico Madrid (Spanyol), Liverpool (Inggris), FC Porto
(Portugal), AC Milan (Italia). Sangat sulit memprediksi siapayang lolos dari
group ini.
Sementara itu di group E juga akan tersaji pertarungan keras
dari 2 klub langganan juara UCL, FC Bayern Munchen(Jerman) dan FC Barcelona(Sepanyol),
akankah akan tercipta balas dendam dari FC Barcelona mengingat pertemuan
terakhir mereka di bantai Munchen dengan telak 8 - 2 ? atau justru malah memperpanjang
luka Barcelona yang saat ini sedang mengalami masa transisi dari pola
ketergantungan Lionel Messi. Patut kita tunggu pertandingan sengit ini.
Sang juara bertahan Chelsea menempati group yang relative tidak
terlalu sulit di atas kertas, karena hanya Juventus yang berpotensi menjega
eksistensi mereka.
Namun sekali lagi bola itu bundar, segala kemungkinan akan
terjadi seiring berjalannya waktu, tunggu dan saksikan setiap pertandingan yang
di tayangkan di televisi local kita.
Hasil drawing grup Liga Champions Eropa 2021/2022
Grup A: Manchester City, Paris Saint Germain, RB Leipzig,
Club Brugge
Grup B: Atletico Madrid, Liverpool, Porto, AC Milan
Grup C: Sporting, Borussia Dortmund, Ajax, Besiktas
Grup D: Inter MIlan, Real Madrid, Shakhtar Donetsk, Sheriff
Grup E: Bayern Munich, Barcelona, Benfica, Dynamo Kyiv
Grup F: Villarreal, Manchester United, Atalanta, Young Boys
Grup G: Lille, Sevilla, Red Bull Salzburg, Wolfsburg
Grup H: Chelsea, Juventus, Zenit Saint Petersburg, Malmo
Tidak ada komentar